Contoh sederhananya adalah smartphone yang selalu dibawa ke mana-mana untuk keperluan sehari-hari. Mulai dari mencari informasi, mengatur jadwal, komunikasi, belanja online, hingga memanggil ojek online.
Namun, melek IT tidak hanya melulu soal “menggunakan” tetapi juga “menggunakan untuk menghasilkan”. Apa artinya? Melek IT ada 2 sisi yaitu sisi konsumtif dan sisi produktif.
Dari sisi konsumtif, tentu hampir semua orang, terutama anak-anak muda, sudah melek IT. Saling kirim-terima pesan WA, belanja online, dan bermain mobile games itu termasuk melek IT tetapi bersifat konsumtif.
Namun, bagaimana dengan sisi produktifnya? Saat ini, memiliki keterampilan (skill) di bidang IT juga sangat penting, yang tentunya untuk menghasilkan sesuatu.
Faktanya, menurut data LinkedIn tahun 2019, dari 25 hard skill yang paling dibutuhkan oleh perusahaan saat ini, ada 16 skill bidang IT yang tertera. Cloud Computing dan Artificial Intelligence menempati puncak, disusul oleh UX Design, Mobile Application Development, Video Production, Digital Marketing, Data Science, hingga Natural Language Processing.
Itulah mengapa orang-orang saat ini harus melek IT untuk beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Yang lagi hangat-hangatnya adalah soal disrupsi dimana beberapa pekerjaan yang biasanya dilakukan oleh manusia akan tergantikan oleh mesin atau robot.
Pada saat saya masih SMP, saya sudah diajari tentang Microsoft Office, pembuatan website dengan Blogger dan Dreamweaver di kelas pelajaran TIK. Sejak saat itu, saya mulai tertarik dengan bidang IT sampai akhirnya menaruh minat di programming dan pengembangan web. Hal itulah yang kemudian membuat saya mengambil jurusan Ilmu Komputer di tingkat universitas.
Hingga sekarang, saya tetap terus menggali skill-skill di bidang IT. Tidak hanya programming dan pengembangan web, tetapi juga pemasaran digital (digital marketing), manajemen media sosial, SEO (Search Engine Optimization), desain grafis, dan video editing.
Bahkan, meskipun saya sudah belajar software Office sejak SMP, ternyata masih banyak lagi yang perlu dipelajari di dalamnya. Misalnya, Excel yang sangat dibutuhkan untuk keperluan administrasi & keuangan, banyak sekali formula yang sebenarnya bisa membuat pekerjaan lebih efisien.
Tahun demi tahun, sektor IT semakin berkembang dan memunculkan skill atau profesi-profesi baru yang dibutuhkan di dunia kerja sekarang.
Tapi, jangan khawatir, bagi kalian yang ingin belajar IT, masih belum terlambat. Di internet, ada banyak kursus yang siap membekali kalian dengan skill IT. Salah satunya adalah NF Computer IT Learning Solutions yang menyediakan beragam pelatihan di bidang IT.
Menurut saya, ada 3 skill yang sebaiknya kalian pelajari saat ini, terlepas dari minat atau jurusan kuliah kalian. Ketiga skill tersebut sangat penting bagi kalian untuk siap-siap menghadapi disrupsi. Minimal kalian harus memiliki dasar-dasar skill ini, walaupun tidak menguasainya secara mendalam.
Software Office
Zaman sekarang, sudah menjadi keharusan bagi kita untuk menguasai software Office seperti Microsoft Office, Libre Office, atau WPS Office. Percaya deh, di bidang mana pun kalian bekerja, kalian pasti membutuhkan software ini untuk berbagai keperluan kantoran.Jadi, software Office wajib kalian kuasai, terlepas dari apa bidang pekerjaan kalian.
Jika kalian benar-benar ingin menguasainya, kalian bisa mengikuti program kursus Office Application dari NF Computer. Program kursus ini sangat lengkap karena membahas penggunaan Word, Excel, dan Powerpoint dari hulu sampai ke hilir.
Dengan mengambil kursus tersebut, dijamin deh kalian akan mahir dan siap untuk melakukan pekerjaan apapun dengan mudah dan efisien.
Desain Grafis
Kemampuan desain grafis juga semakin dibutuhkan saat ini. Macquarie University, peraih bintang 5 dari QS World University Ranking, menyatakan bahwa kebutuhan tenaga kerja di bidang kreatif meningkat 15% pada tahun 2020.Terlepas dari minat kalian, sangat disarankan kalau kalian memiliki kemampuan desain grafis ini.
Desain grafis memiliki banyak bidang tapi kalian tidak perlu menguasai semuanya. Minimal, kalian bisa membuat poster sederhana, cover laporan, postingan media sosial, kartu ucapan, dan lain-lain. Siapa tau kalian bisa dapat penghasilan tambahan dari sana?
Kalau kalian berminat untuk belajar desain grafis, kalian bisa mengambil kursus Graphic Design dari NF Computer. Kalian bisa memilih antara kursus editing foto, membuat desain vektor, bahkan kursus membuat layout buku/majalah. Pokoknya, lengkap deh.
Digital Marketing
Selain desain grafis, Digital Marketing pun semakin merajalela karena zaman sekarang adalah zaman yang serba digital.Digital Marketing sendiri memiliki berbagai bidang seperti social media marketing, SEO/SEM, email marketing, dan lain-lain.
Nah, jika kalian ingin belajar Digital Marketing, kalian bisa berinvestasi di Program Profesi 1 Tahun Digital Marketing dari NF Computer. Ada banyak materi yang akan kalian kuasai seperti SEO, Google Business, Social Media, Youtube, Graphic Design, Video Editing, dan lain-lain, ditambah dengan sertifikasi nasional yang akan kalian dapatkan.
Tidak ada ruginya kan kalau kalian memiliki kemampuan berjualan online saat ini? Bisa saja, setelah mengikuti program tersebut, kalian menjadi ingin membuka usaha sendiri dan memasarkan produk kalian secara luas dan efektif.
Itulah 3 skill yang, menurut saya, perlu kalian kuasai pada zaman sekarang, tanpa memandang bidang pekerjaan atau passion kalian.
Melek IT yang produktif bukan lagi sebuah pilihan melainkan sudah menjadi kebutuhan, terutama untuk para milenial yang menjadi masa depan bangsa Indonesia.
Jadi, apa kamu siap untuk melek IT? Ayo Jadi Pemuda Pemudi yang Melek IT!
0 Comments